TABLOIDBINTANG.COM - Meski mendapat gempuran hebat dengan kehadiran Captain Marvel, jumlah penonton film Dilan 1991 tetap menanjak secara signifikan.
Ody Mulya, produser Max Pictures, mengatakan hingga Senin (11/3), Dilan 1991 sudah meraup lebih dari 4,6 juta penonton. "Sampai hari ke-13, sudah hampir 4,7 juta," kata Ody kepada tabloidbintang.com di Jakarta.
Dengan perolehan penonton 100 ribu hingga 150 ribu per hari, Ody Mulya yakin film Dilan 1991 bisa menembus angka 5 juta penonton pada akhir pekan ini.
Ody pun masih belum merubah target awal yang sempat dia lontarkan, yakni mengalahkan Warkop DKI Reborn: Jagkrik Boss! Part 1, yang sampai saat ini masih memuncaki daftar box office film Indonesia dengan 6,8 juta penonton.
"Masih (yakin), mudah-mudahan bisa," ucapnya yakin.
(ari/ari)
March 12, 2019 at 09:30PM from Berita Gosip Terbaru Hari ini, Kabar Artis Terkini - Tabloidbintang.com https://ift.tt/2VV3s0d
via IFTTT
0 Comments:
Post a Comment