Friday, January 11, 2019

Resep Jessica Mila untuk Mempertahankan Daya Tahan Tubuh Saat Syuting Film Horor

Resep Jessica Mila untuk Mempertahankan Daya Tahan Tubuh Saat Syuting Film Horor

Selama melakukan proses syuting film horornya, Jessica Mila tetap bisa menjaga daya tahan tubuhnya. (Dok. Seno Susanto)

TABLOIDBINTANG.COM - Resolusi Jessica Mila yang lain di Tahun 2019 adalah menjalani pola makan sehat.

Omong-omong soal pola makan, ia sempat khawatir saat syuting film horor Mata Batin 2 bersama sineas Rocky Soraya, tahun lalu. Dalam film itu, Jessica memerankan Alia yang bisa melihat makhluk halus.

Syuting film horor sering membuat jam biologis para pemainnya terbalik. Kerja malam, pulang pagi.

“Yang saya syukuri, Pak Rocky mengingatkan saya sebelum syuting harus rajin berolahraga, minum vitamin, dan madu,” imbuh dia.

Resep ini efektif mempertahankan daya tahan tubuh Jessica Mila selama syuting.

Mata Batin 2 akan dirilis akhir bulan ini. Film ini digadang-gadang akan mencetak box office mengingat jilid sebelumnya menyerap 1,2 juta penonton.

Terkait hal ini, Jessica menanggapi, “Box office sebuah pencapaian. Banyak film bagus tapi penontonnya sedikit. Dari situ saya belajar untuk tidak menilai kesuksesan film dari satu sisi. Saya harap kelak salah satu film saya berjaya di festival film dan akting saya dinominasikan di FFI.”

(wyn / gur)

Rekomendasi

Let's block ads! (Why?)



January 12, 2019 at 02:00PM from Berita Gosip Terbaru Hari ini, Kabar Artis Terkini - Tabloidbintang.com http://bit.ly/2AHr6VX
via IFTTT
Share:

Related Posts:

0 Comments:

Post a Comment