Thursday, February 28, 2019

Jaga Kesehatan Rambut, Annisa Aziza Lebih Suka Perawatan di Rumah

Jaga Kesehatan Rambut, Annisa Aziza Lebih Suka Perawatan di Rumah

Annisa Aziza rajin melakukan perawatan rambut. (Seno/tabloidbintang.com)

TABLOIDBINTANG.COM - Hair Styling seolah tak bisa lepas dari kehidupan Annisa Aziza, istri Raditya Dika, yang selalu tampil secara maksimal di setiap kesempatan. Untuk itu, merawat rambut menjadi hal yang kerap diperhatikan Annisa.

"Kalau aku agak susah menghindari hair styling kayak hairdryer, catok rambut, karena pekerjaanku menuntut untuk tetap on terus rambutnya," ungkap Annisa Aziza di Kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (27/2).

Annisa Aziza memperhatikan betul jenis shampo yang sesuai dengan jenis rambutnya. Ia juga tidak selalu keramas setiap hari, karena berpotensi membuat rambut rontok.

Baca juga:

"Mungkin dua hari sekali paling sering karena enggak bagus juga rambut tiap hari keramas soalnya bikin rontok juga, jadi yaitu aku benar-benar shamponya diperhatiin, conditioner juga, dan oil untuk ujung rambut," jelasnya.

Annisa Aziza rajin melakukan perawatan rambut. (Seno/tabloidbintang.com)

Annisa Aziza rajin melakukan perawatan rambut. (Seno/tabloidbintang.com)

Dalam merawat rambut, Annisa Aziza lebih senang melakukannya sendiri di rumah ketimbang pergi ke salon. Selain hemat, ia tak perlu membuang waktu lama di salon. "Gimana caranya pilih produk yang membuat rambut kita di salon tapi hemat budget dan enggak buang waktu juga," ujarnya.

Kini Annisa Aziza puas memiliki rambut yang sehat dan juga lebut. Apalagi ia lebih suka membiarkan rambutnya lurus tergerai karena merasa terlihat lebih segar.

"Untuk sekarang normal, enggak kering enggak berminyak dan enggak ketombe juga. Tapi memang aku suka tambut yang lembut. Kalau rambut aku suka lurus jadi keliatan lebih fresh," pungkas Annisa Aziza.

(tov/ari)

Rekomendasi

Let's block ads! (Why?)



March 01, 2019 at 08:15AM from Berita Gosip Terbaru Hari ini, Kabar Artis Terkini - Tabloidbintang.com https://ift.tt/2BWyHAk
via IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment