Tuesday, February 12, 2019

Alasan Irish Bella dan Ammar Zoni Gelar Acara Tunangan pada 12 Februari

TABLOIDBINTANG.COM - Ammar Zoni dan Irish Bella resmi bertunangan pada Selasa (12/6) di Chakra Avenue, BSD, Tangerang Selatan. Sebelumnya, pada 12 Januari lalu Ammar memberi kejutan dengan melamar Irish di lokasi syuting Cinta Suci.

Irish bersyukur proses lamaran yang dihadiri keluarga dan kerabat dekat ini berlangsung lancar.

"Alhamdulillah lancar semuanya. Semua keluarga juga Alhamdulillah bisa hadir di sini. Pokoknya hari yang alhamdulillah luar biasa. Pastinya ya ini yang dinanti-nantikan, enggak bisa diungkapkan dengan kata-kata," ujar Irish didampingi Ammar Zoni dalam acara jumpa pers.

Ammar Zoni melamar Irish Bella. (Bambang/tabloidbintang.com)
Ammar Zoni melamar Irish Bella. (Bambang/tabloidbintang.com)

Saat ditanya alasan memilih 12 Februari sebagai waktu lamaran, Irish menerangkan. Menurutnya, angka 12 punya makna yang mendalam bagi hubungannya dengan sang kekasih.

“Obrolan serius terjadi tanggal 12. Enggak tahu kenapa, nomor rumah 12, tiba-tiba ada kejadian apa itu tanggal 12 lagi. Hari Selasa itu karena kita lahir di hari yang sama, Selasa," ungkapnya.

Ammar Zoni melamar Irish Bella. (Bambang/tabloidbintang.com)
Ammar Zoni melamar Irish Bella. (Bambang/tabloidbintang.com)

Senada Irish, Ammar Zoni menambahkan bahwa angka 12 jadi saksi untuk keduanya saling melupakan masa lalu. 

"Jadi tanggal bersejarah itu tanggal 12 Desember. Itu sama-sama mikir ke jenjang serius. Kita enggak tahu apakah di tanggal 12 bulan 12 akan melangsungkan pernikahan,” beber Ammar.

"Ya intinya di tanggal itu, kita sudah memutuskan mau hidup baru. Dan melupakan masa lalu kita," pungkas Ammar Zoni.

(pri/bin)

Let's block ads! (Why?)



February 12, 2019 at 11:20PM from Berita Gosip Terbaru Hari ini, Kabar Artis Terkini - Tabloidbintang.com http://bit.ly/2GDSN5J
via IFTTT
Share:

Related Posts:

0 Comments:

Post a Comment