Friday, February 15, 2019

Keponakan Dewi Perssik, Begini Reaksi Lebby Dibanding-bandingkan dengan Meldi

TABLOIDBINTANG.COM - Lebby Wilayati dan Rosa Meldianti sama-sama keponakan Dewi Perssik. Namun sejumlah pihak mengatakan bahwa Lebby jauh di atas Meldi dalam hal prestasi.

Dibanding-bandingkan dengan Meldi, Lebby merasa kurang nyaman. Dia pun seperti salah tingkah saat disinggung tentang hal itu.

"Aku juga enggak tahu kalau itu (di atasnya Meldi) kak," ujar Lebby saat ditemui dalam jumpa pers rilis lagu baru 5 artis Nagaswa di bilangan TMII, Jakarta Timur, Jumat (15/2).

Rosa Meldianti berkonflik dengan Dewi Perssik. (Altov/tabloidbintang.com)
Rosa Meldianti berkonflik dengan Dewi Perssik. (Altov/tabloidbintang.com)

Lebby dalam kesempatan itu tidak mau membicarakan sosok Rosa Meldianti secara langsung. Namun Lebby mengaku tidak akan menjadi seperti Meldi yang sudah merusak nama baik keluarga besar.

"Buat Lebby sendiri jangan sampai Lebby melakukan hal seperti itu karena Lebby melihat gitu aja benar-benar ngacauin semuanya. Mempermalukan nama baik keluarga," kata Lebby.

Seperti diketahui, Rosa Meldianti kini sudah menjadi tersangka kasus pencemaran nama baik atas laporan Dewi Perssik. Kabarnya Meldi akan diperiksa penyidik dari Polda Metro Jaya sebagai tersangka pada 18 Februari 2019 mendatang.

Dewi Perssik melaporkan Rosa Meldianti ke polisi dengan pasal pencemaran nama baik. (Seno/tabloidbintang.com)
Dewi Perssik melaporkan Rosa Meldianti ke polisi dengan pasal pencemaran nama baik. (Seno/tabloidbintang.com)

(man/ari)

Let's block ads! (Why?)



February 16, 2019 at 12:30PM from Berita Gosip Terbaru Hari ini, Kabar Artis Terkini - Tabloidbintang.com http://bit.ly/2V6nXqx
via IFTTT
Share:

Related Posts:

0 Comments:

Post a Comment